Arti Proyeksi peta adalah sebuah suatu bagian yang terpenting dalam pembuatan peta yang dapat merelasikan koordinat titik yang tepat pada bagian dari permukaan kurva. Salah satu syarat pembuatan peta adalah saat menggambar peta bentuk dan sudut pada peta yang dibuat harus sama dengan bentuk dan sudut aslinya maka dari itu diperlukan proyeksi peta yang sebenarnya.
Proyeksi petain merupakan cabang ilmu geografi yang mempelajari cara pemindahan pada data yang terdapat di topografi dari atas permukaan bumi ke atas permukaan peta (bidang datar). Jenis-jenis dari proyeksi peta diantaranya, proyeksi kerucut, peroyeksi silinder, proyeksi azimuthal.
Proyeksi Kerucut
Proyeksi kerucut merupakan proyeksi peta yang mengandalkan bidang bagian kerucut sebagai bidang proyeksinya. Pada bagian proyeksi peta yang terbentang secara tepat seperti garis lintang ini merupakan proyeksi yang dapat menggunakan proyeksi kerucut, seperti proyeksi polyconic, Lambert equal area. Pada proyeksi kerucut ini mempunyai prinsip yang bagus karena lebih efisien dan juga dapat menggambarkan daerah lintan 45º (lintang tengah).
Pengertian Proyeksi Kerucut
Proyeksi kerucut atau konikal ialah proyeksi peta yang menggunakan bidang berbentuk kerucut dalam menggambarkan bentuk bola bumi. Saat membuat peta dengan proyeksi berbentuk kerucut, pembuat peta secara bebas memilih dua paralel standar. Fungsi proyeksi kerucut dapat meringkan seseorang dalam membaca peta maka dari itu banyak orang memanfaatkannya dalam menggunakan.
Paralel standar tersebut dapat divisualisasikan sebagai garis potong di mana kerucut memotong globe, atau, jika pembuat peta memilih paralel yang sama dua kali, sebagai garis singgung di mana kerucut bersinggungan dengan globe. Gambar proyeksi kerucut membentuk gambaer seperti kerucut.
Peta kerucut yang dihasilkan memiliki distorsi yang rendah dalam skala, bentuk, dan area di dekat paralel standar tersebut. Jarak sepanjang paralel ke utara dari kedua paralel standar atau ke selatan dari kedua paralel standar direntangkan; jarak sepanjang paralel antara paralel standar dikompresi. Jika satu paralel standar digunakan, jarak di sepanjang semua paralel lainnya direntangkan.
Jenis Proyeksi Kerucut
Jenis proyeksi kerucut terbagi menjadi 3 bagian yaitu:
- Proyeksi kerucut normal atau standar, ialah apabila garis singgung bidang kerucut pada bola bumi terletak pada suatu paralel (Paralel Standar).
- Proyeksi kerucut transversal, ialah apabila sumbu kerucut yang letaknya berada tegak lurus tepat pada sumbu bumi.
- Priyeksi kerucut oblique atau miring, ialah apabila sumbu kerucut yang membentuk suatu garis miring tepat berada pada sumbu bumi.
Manfaat Proyeksi Kerucut
Manfaat proyeksi kerucut, diantaranya yaitu sebagai berikut:
- Proyeksi kerucut pusat (central conical projection) dapat digunakan untuk pemetaan ruang sempit berbentuk panjang arah timur-barat.
- Proyeksi kerucut polikonik (polyconic projection) dapat digunakan untuk pembuatan peta di suatu wilayah yang memanjang ke arah utara-selatan.
- Proyeksi peta berbentuk kerucut paling cocok untuk digunakan dalam pembuatan peta regional, tetapi jarang untuk membuat peta dunia yang lengkap. Dalam proses pembelajaran geografi ini proyeksi kerucut merupakan hal yang berkaitan dengan peta rergional.
- Distorsi pada peta berbentuk kerucut membuatnya tidak sesuai untuk digunakan sebagai visual seluruh Bumi, tetapi sangat bagus untuk digunakan memvisualisasikan daerah lintang 450 (lintang tengah) atau wilayah beriklim sedang, peta cuaca, proyeksi iklim, dan banyak lagi.
Nah demikianlah materi yang dapat disampaikan untuk kepada pembaca mengenai materi tentang pengertian proyeksi kerucut, jenis dan manfaat. Semoga dapat memberikan manfaat kepada pembaca dan juga memberikan menambah pengetahuan dan juga sebagai salah satu sumber referensi.